Dalam menjaga Kepercayaan Konsumen, Pemerintah telah berhasil mengupayakan ketahanan kepercayaan konsumen atas perekonomian dan harga pangan dan produk nasional. Pemerintah dianggap telah berhasil menjaga laju inflasi dalam batas normal dan terkendali. Aprindo (asosiasi pengusaha retail indonesia) memberikan sambutan baik dan apresiasi atas kinerja pemerintah yang sangat bagus dalam menjaga level laju inflasi yang terjadi sepanjang tahun 2018 ini.
Kepercayaan Konsumen |
Roy Mandey, Ketua umum asosiasi pengusaha retail Indonesia menerangkan bahwa kemampuan pemerintah dalam mengontrol harga - harga merupakan salah satu bukti komitmen pemerintah dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat. Apalagi mengingat konsumsi rumah tangga merupakan salah satu andalan pmerintah dalam upaya menumbuhkan pertumbuhan ekonomi nasional.
Contoh lainnya adalah langkah yang dilakukan oleh Kementerian Perdagangan dalam mengintervensi harga bahan pokok pada saat sinyalemen kenaikan harga akibat menjelang akhir tahun 2018 juga patut diberikan apresiasi atas kinerjanya. Sebab, menjelang hari raya natal dan tahun baru, kerap kali timbul inflasi yang cukup meresahkan masyarakat akibat meningkatnya permintaan sehingga menimbulkan kelangkaan bahan pangan yang berakibat pada naiknya harga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar